Bagi para pelanggan Telkomsel pastinya sudah tak asing dengan pilihan paket Combo Sakti. Sederhananya, paket ini merupakan paket all in one karena dengan membeli satu paket sudah mencakup semua kebutuhan pelanggan mulai dari media sosial, perpesanan, telepon, streaming, game, serta berbagai layanan internet lainnya.
Kelebihan Paket Combo Sakti Telkomsel
Banyak pengguna smartphone yang tertarik untuk menggunakan paket Combo Sakti Telkomsel. Hal ini pastinya bukan tanpa alasan. Paket Combo Sakti Telkomsel memiliki sejumlah kelebihan yang mungkin tak akan dijumpai pada paket-paket lainnya. Apa saja kelebihan paket Combo Sakti Telkomsel?
1. Tersedia Kuota Internet untuk Media Sosial dan Hiburan
Salah satu keuntungan yang bisa dinikmati pengguna paket Combo Sakti Telkomsel adalah adanya kuota khusus yang bisa dimanfaatkan untuk menikmati layanan media sosial dan sejumlah bonus hiburan. Dengan kuota tersebut, Anda bisa menjalankan aplikasi WhatsApp, Instagram, ataupun Facebook tanpa harus mengurangi kuota utama. Bahkan, dengan kuota khusus hiburan, Anda juga bisa mengakses layanan hiburan seperti Maxstream serta beberapa platform game online.
2. Layanan Paket Berlaku 24 Jam
Kelebihan lain yang bisa Anda nikmati saat menggunakan paket Combo Sakti Telkomsel adalah tidak adanya batasan periode penggunaan, apakah hanya siang, malam, atau lainnya. Pengguna bisa menggunakan layanan paket tersebut selama 24 jam non stop selama masa berlakunya masih aktif.
3. Jangkauannya Luas
Telkomsel merupakan salah satu operator dengan jangkauan terluas di Indonesia maka tak heran bila paket Combo Sakti Telkomsel pun menawarkan hal ini kepada para penggunanya. Dengan paket tersebut, pengguna bisa mengakses aplikasi lain serta situs-situs internet pada jaringan Edge hingga 4G LTE.
4. Kuotanya Lengkap
Adanya paket Combo Sakti Telkomsel, Anda tak hanya bisa menikmati layanan kuota internet baik kuota utama ataupun hiburan dan media sosial tetapi Anda pun juga bisa mendapatkan kuota telepon dan SMS.
Meskipun saat ini cara berkomunikasi dengan telepon dan SMS sudah sangat jarang digunakan namun nyatanya adanya kuota ini bisa jadi kelebihan dibandingkan paket-paket lainnya. Anda bisa memanfaatkan layanan telepon dan SMS ketika jaringan internet sedang gangguan ataupun situasi lainnya.
Dengan beberapa kelebihan yang ditawarkan paket Combo Sakti Telkomsel, tak heran bila banyak yang ingin menggunakan paket tersebut. Namun, perlu diketahui bahwa hanya pengguna Telkomsel minimal 3 bulan yang bisa menikmati layanan paket Combo Sakti.
Bila Anda masih pengguna baru maka Anda tidak bisa langsung mendapatkan layanan paket Combo Sakti Telkomsel. Jadi, bila Anda pengguna baru Telkomsel maka pastikan Anda aktif menggunakan layanan dari Telkomsel dengan nomor Anda selama minimal 3 bulan untuk bisa menikmati berbagai kelebihan paket Combo Sakti Telkomsel.